Saka

Profil Komunitas Saka

Pada mulanya, Fakultas Dakwah IAIN Purwokerto ingin mengadakan sebuah produk kepenulisan yang tulisannya merupakan hasil kreasi dari Mahasiswa Fakultas Dakwah. Produk ini kemudian dikenal sebagai Buletin Fakultas yang kemudian menjadi wadah bagi para Mahasiswa Fakultas Dakwah yang ingin menyalurkan hasil tulisannya.

Kemudian wadah ini pun beralih nama menjadi Komunitas Jurnalistik yang memiliki struktur organisasi sama seperti komunitas lain di Fakultas Dakwah pada umumnya. Setelah beralih menjadi Komunitas Jurnalistik, mahasiswa yang tergabung di dalamnya tidak hanya menulis untuk Buletin Fakultas namun juga untuk media milik Komunitas Jurnalistik sendiri.

Setelah sekian lama menggunakan nama Komunitas Jurnalistik, para pengurus yang saat itu menjabat merasa perlu untuk menyamakan kedudukan beserta hak dan kewajiban layaknya organisasi pers mahasiswa pada umumnya. Maka pada Musyawarah Anggota (MUSANG) Komunitas Jurnalistik tahun 2017, secara Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART), Komunitas ini berganti nama menjadi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Saka.

Hingga kini, mahasiswa yang tergabung di LPM Saka terus memproduksi karya-karya jurnalistik tidak hanya untuk Buletin Fakultas, tetapi juga media online LPM Saka sendiri yaitu lpmsaka.id.